Sunday, November 17, 2013

Watch Dolphins with You

Bermula dari sebuah pertemuan yang berlanjut pada perasaan cinta yang mengalir tiada henti. Seiring berjalannya waktu tidak membuat cinta mereka usang, namun semakin mengikat mereka berdua.

Sebuah cincin tanda cinta diberikan sebagai simbol bahwa cinta mereka akan semakin erat dan tiada berakhir. Menemani kekasih menikmati indahnya cahaya kuning kemerahan matahari yang mulai tenggelam di barat diiringi deburan ombak yang mengantar datangnya malam.

Sepasang lumba-lumba menari-nari di antara temaramnya cahaya matahari yang mulai memudar, semakin membuat mereka menikmati indahnya kebersamaan dan berharap ini tidak akan berakhir dan jam berhenti berputar.

Mengantar kembali ingatan ke saat-saat indah itu, Sand Beauty kembali mengunggah kisah cinta mereka dalam balutan pasir nan elok yang dibawakan oleh Angela Roseli...


"I Dream of Painting Then I Paint My Dream"
Vincent Van Gogh

Saturday, November 16, 2013

15th Wedding Anniversary, The Power of Love

Berawal dari sebuah pertemuan di pesta. Dua sejoli ini sudah merasaka adanya sebuah ikatan di antara mereka berdua.

Hubungan mereka pun berlanjut pada komitmen yang lebih serius hingga akhirnya menikah pada tanggal 15 November 1998.

Bulan madu romantis nan indah ditemani indahnya gemerlap kota Hongkong di malam hari membuat pernikahan mereka semakin lengkap dan bahagia.

Seorang putri yang cantik dikaruniakan pada kedua pasangan Yohanes dan Henny.

Perjalanan kisah romantis ini menjadi semakin lengkap saat diceritakan kembali dalam biography clip unik dalam balutan pasir karya Angela Roseli.



"I Dream of Painting Then I Paint My Dream"
Vincent Van Gogh

Friday, November 1, 2013

A Gift To A Leader - Sampoerna

Bapak Sugiharto Hartono, yang memulai awal karirnya hingga menjadi seorang pemimpin yang disegani di Sales function, menerima tantangan baru dengan melangkah menuju Operation function pada tahun 2009 dimana beliau menjadi pemimpin di Tobacco and Clove Management departemen. 

Melihat perkembangan industri rokok yang terus meningkat,  khususnya dengan meningkatnya penjualan merk rokok dari PT. HM Sampoerna, Bapak Sugiharto Hartono diberikan sebuah mandat untuk memastikan ketersediaan supply tembakau dari Director Operations PT HM Sampoerna saat itu, yaitu Bapak Dominique Voegeli

Dengan komando dan arahan dari Bapak Sugiharto Hartono, akhirnya mandat tersebut berbuah kesuksesan di mana pada tahun 2012 PT HM Sampoerna melalui kerjasama dengan PT Sadhana berhasil melakukan peningkatan produktivitas tembakau dan pembukaan sejumlah lahan baru. Kesuksesan itu yang lalu membuat Bapak Sugiharto Hartono menerima mandat baru pada tahun 2012 dari Bapak Peter Haase, yang hingga kini menjabat sebagai Director Operations PT HM Sampoerna. Mandat tersebut adalah untuk memastikan ketersediaan supply cengkeh secara jangka panjang untuk industry rokok di Indonesia dan PT HM Sampoerna secara khusus.

Setelah melalui usaha yang tak kenal lelah, satu persatu pencapaian kerja telah diraih oelh Clove Management departemen di bawah komando beliau. Pembentukan 14 hubs yang bekerja sama dengan supplier cengkeh kita di 3 area yaitu Sulawesi, Jawa, dan Bali telah berhasil dilakukan. Tidak kurang dari 26.000 petani telah direkrut dalam waktu kurang dari 1 tahun untuk dididik dan dibimbing melalui program hub yang dicanangkan.

 Saat ini organisasi Clove Management telah beranggotakan 40 orang yang tersebar di berbagai kota dan daerah sentra cengkeh. Tongkat estafet kepemimpinan Clove Management akan resmi diserahterimakan pada tanggal 1 November 2013. Semoga Bapak Sugiharto Hartono sukses di tempat dan jabatan yang baru. Mimpi Clove departemen yang saat ini mulai tergambar dengan jelas akan kami upayakan dan wujudkan. 

Sebagai Hadiah dari seluruh staff clove management, Angela diminta untuk membuat lukisan wajah Bp. Sugiharto Hartono dari Serbuk Cengkeh dan dihiasi dengan Bunga Cengkeh.


Lukisan dari Serbuk Cengkeh & Bunga Cengkeh - Wajah Bp. Sugiharto Hartono